Peron – Pemerintah Kabupaten Kendal melalui Dinas Kominfo memberikan Penghargaan Pengelolaan Website Terbaik Desa Tahun 2023 kepada Desa Peron.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Kendal H.Windu Suko Basuki setelah apel bersama di Alun - Alun Kabupaten Kendal pada tanggal 8 Januari 2024 serta dihadiri oleh seluruh ASN dan OPD di Kabupaten Kendal.
Wakil Bupati Kendal H.Windu Suko Basuki , memberikan ucapan selamat kepada Kepala Desa Peron yang menjadi contoh teladan dalam pengelolaan Website Terbaik Desa Tahun 2023.
“Mudah-mudahan bisa memotivasi Desa yang lain dan juga memancing rekan-rekan yang lain untuk berprestasi,” kata Wakil Bupati.
Penghargaan ini memiliki tujuan untuk memberikan motivasi kepada pemerintah di tingkat Desa dan Kelurahan. Hal ini diharapkan dapat merangsang semangat kompetisi di antara wilayah-wilayah tersebut, mendorong inovasi dalam pelayanan publik, dan meningkatkan mutu layanan bagi warga Desa dan Kelurahan.
Dalam kerangka sistem pemerintahan di Indonesia, Desa dan kelurahan dianggap sebagai entitas pemerintahan terkecil, namun memiliki signifikansi yang sangat penting yang perlu diperluas.
Penerima penghargaan untuk Desa dan Kelurahan yang mencatatkan prestasi terbaik ini akan mengikuti serangkaian kegiatan selama tahun 2023
Peron Santun....
Share :