Kegiatan

Survey Lokasi Pembangunan Dalam Rangka Perencanaan TA 2024

  • 21-12-2023
  • desaperon
  • 531

Peron - Rabu, 20 Desember 2023 Pemerintah Desa Peron mulai melaksanakan proses perencanaan pembangunan TA 2024 dengan melakukan Pengukuran dan Survey Lokasi yang nantinya akan menjadi Objek Bangunan 2024.

 

Pengukuran dan survey dimulai sejak pukul 9:00 Pagi, survey tersebut dilakukan Oleh TPK Desa di dampingi oleh Pelaksana Kegiatan, Kaur Perencanaan, Kades dan Sekdes Peron.

 

Lokasi yang di ukur dan di Survey adalah RW 003 Dusun Krajan yang nantinya akan dilaksanakan Pembangunan talud/senderan jalan.

 

Hasil pengukuran di dapat adalah panjang 150 meter. Pembangunan talud/senderan jalan ini selain sebagai pengaman jalan juga untuk irigasi yang mengairi lahan sawah sekkurahan dan sekitarnya.

 

Pembangunan talud/senderan ini nantinya akan menggunakan anggaran dari APBD Provinsi, Alhamdulillah tahun 2024 kita mendapat 2 titik di Dusun Krajan dan Dusun Kebon Getas, tandas bu Erna Hermawati selalu Kades Peron.

Share :

Cuaca Hari Ini

Sabtu, 23 November 2024 14:55
Hujan Sedang
33° C 33° C
Kelembapan. 72
Angin. 1.88